KMNC Trijaya Kendari – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Kendari H.Subhan turun langsung kelapangan melihat dampak banjir yang terjadi di pemukiman yang berada di Jalan Segar, Kelurahan Pondambea, Kecamatan Kadia, Kota Kendari.
Banjir terjadi akibat intensitas curah hujan yang tinggi beberapa hari terakhir ini melanda kota Kendari, sehingga mengakibatkan dataran rendah sekitar kali Kadia yang terdapat pemukiman terendam banjir.
Setelah melihat langsung dampak yang diakibatkan banjir tersebut, Ketua DPRD Kota Kendari H. Subhan menyampaikan bahwa bahwa DPRD Kota Kendari akan segera berkoordinasi secara serius dengan dinas yang menangani permasalahan ini.
“Seluruh dinas terkait agar merencanakan apa yang harus di lakukan dalam penanggulangan Banjir ini,” ujarnya.
Selain itu politisi PKS itu juga meminta agar seluruh wilayah yang rawan terendam banjir agar segera didata wilayah mana saja yang bisa di tanggulangi secara cepat.
Subhan juga mengingatkan bahwa bukan hanya Pemerintah saja yang harus memperhatikan masalah ini namun masyarakat harus turut berpartisipasi dalam menanggulangi permasalahan banjir ini.
“Bukan hanya dinas, DPRD dan OPD lainnya yang harus berperan dalam penanggulangan banjir ini, tapi komponen yang utama adalah masyarakat, mereka harus sadar dan berhenti membuang sampah di Sungai dan aliran air yang dapat menyebabkan penyumbatan,” kata Subhan
Sementara itu Kabid Sumber Daya Air PUPR, Rina Sake mengaku bahwa pihak nya saat ini sedang menyusun perencanaan Sungai Kali Kadia mulai dari hulu agar penanggulangan dapat di kerjakan secara penuh.
“Saat ini kita lagi susun perencanaan kerja Sungai Kali Kadia ini mulai dari Hulu nya,” ungkapnya
Editor: Hengky Iriawan-MNC Trijaya