Road Show HADIR di Lambuya, Dukungan Mengalir dari Ribuan Warga Asaki Raya

0

Konawe — Pasangan calon bupati dan wakil bupati Konawe, Dr. H. Harmin Ramba, SE. MM., dan Dessy Indah Rahmat, yang dikenal dengan akronim HADIR, terus melanjutkan road show silaturahmi mereka. Setelah sukses menyambangi Kecamatan Anggaberi, kali ini pasangan HADIR menggelar kegiatan di kampung halaman Dessy Indah Rahmat, tepatnya di Kecamatan Lambuya, yang juga dikenal dengan sebutan Asaki Raya.

Kegiatan yang berlangsung pada Jumat (13/9/2024) ini disambut meriah oleh ribuan warga Lambuya. Kehadiran tokoh masyarakat, tokoh perempuan, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, hingga generasi milenial menandai besarnya dukungan terhadap pasangan HADIR. Acara ini pun menjadi ajang silaturahmi akbar di wilayah tersebut.

Nurhadi, tokoh masyarakat Lambuya sekaligus tuan rumah kegiatan, mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang hadir. Menurutnya, pasangan HADIR merupakan pilihan terbaik untuk memimpin Kabupaten Konawe. Pengalaman Dr. Harmin Ramba di dunia birokrasi, ditambah kehadiran Dessy Indah Rahmat sebagai figur perempuan yang kuat, dipercaya mampu menyelesaikan berbagai persoalan di Konawe.

“Pasangan ini adalah kombinasi yang tepat, dengan pengalaman mereka di birokrasi dan dukungan dari Ibu Dessy, saya yakin mereka bisa membawa perubahan besar di Kabupaten Konawe,” ujar Nurhadi.

Senada dengan itu, mantan Camat Uepai, Habibi Tudua, mengajak seluruh warga Kecamatan Lambuya, Puriala, Onembute, dan Uepai (Dapil 4) untuk bersatu mendukung pasangan HADIR. Ia menekankan pentingnya memenangkan pasangan ini, mengingat Dessy berasal dari Lambuya.

“Kita harus bersatu untuk memenangkan pasangan HADIR. Ibu Dessy ini dari Lambuya, kita akan malu kalau beliau kalah di kampungnya sendiri,” kata Habibi, yang disambut sorak sorai dan tepuk tangan meriah dari ribuan warga.

Anggota DPRD Konawe, Tajuddin Dongge, juga turut memberikan dukungannya. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk menyebarluaskan pesan dukungan kepada pasangan Harmin-Dessy. Menurutnya, dukungan maksimal dari keluarga dan masyarakat Konawe akan menjadi kunci dalam memenangkan Pilkada.

“Sampaikan kepada semua keluarga, SMS mereka, kabarkan kepada semua orang untuk mendukung pasangan Harmin Ramba dan Dessy Indah Rahmat. Kita harus menangkan mereka di Pilkada nanti,” ujar Tajuddin Dongge penuh semangat.

Pasangan Harmin Ramba dan Dessy Indah Rahmat menjadi satu-satunya pasangan yang mengusung keterwakilan perempuan, dengan Dessy sebagai calon wakil bupati. Selain itu, mereka juga berlatar belakang birokrasi dan didukung oleh presiden terpilih, Prabowo Subianto, yang semakin menguatkan peluang mereka dalam kontestasi Pilkada Konawe mendatang.(Rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here