Kendari – Suasana meriah dan penuh semangat menyelimuti acara pengukuhan ratusan tim relawan pasangan calon Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran dan calon Wakil Wali Kota, Sudirman. Bertempat di Lorong Macan, Kelurahan Tipulu, Kecamatan Kendari Barat, Sabtu (14/09/2024), ratusan relawan dari berbagai wilayah se-kecamatan Kendari Barat resmi dilantik.
Acara pelantikan dihadiri langsung oleh pasangan calon Siska Karina Imran dan Sudirman, serta didukung oleh perwakilan partai pengusung, tokoh masyarakat, dan masyarakat sekitar yang antusias menyambut kehadiran para pemimpin masa depan ini. Dalam suasana penuh kebersamaan, para relawan mengucapkan sumpah dan janji untuk bekerja keras mengawal kemenangan pasangan Siska-Sudirman di Pilwali Kota Kendari mendatang.
Siska Karina Imran dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih yang mendalam kepada para relawan yang telah bersedia bergabung.
“Ini merupakan titik ke tujuh pelantikan Tim relawan di Kendari Barat, dan wajib pilih terbesar ada di sini. Dan sya yakin kita akan menang besar disini. Saya berharap tim relawan mengajak masyarakat sekitar untuk memilih Siska-Sudirman pada tanggal 27 November 2024. Kobarkan semangatnya, kita kasih tumpah suaranya di kecamatan Kendari Barat,” ujarnya dengan penuh optimisme.
Sudirman, calon wakil wali kota Kendari, juga menambahkan bahwa Kecamatan Kendari Barat adalah terbesar wajib pilihnya, dan berharap menang besar.
“Target kita 20 ribu suara di Kecamatan Kendari Barat dari 28 ribu wajib pilihnya. Kalau saya lihat yang hadir sebagai tim relawan hari ini adalah yang terpilih dan jago jagonya mi yang hadir. Untuk itu kita kasih tumpahmi di sini, ” ucapnya penuh semangat.
Dalam kesempatan tersebut, perwakilan tokoh pemuda, Hasan Darise, juga memberikan semangat kepada seluruh tim relawan pemenangan. “Kalian semua adalah kekuatan utama yang akan membawa perubahan bagi Kendari. Jangan ragu untuk bekerja keras, berjuang dengan penuh semangat, dan selalu ingat bahwa kemenangan ini adalah kemenangan kita bersama, demi masa depan kota yang lebih baik,” ucap Hasan disambut riuh semangat para relawan.
Tim relawan Siska-Sudirman tersebar di 9 kelurahan se-Kecamatan Kendari Barat, yakni Benu-Benua, Dapu-Dapura, Watu Watu, Kemaraya, Lahundape, Tipulu, Sodohoa, Sanua, dan Punggaloba. Setiap kelurahan telah membentuk tim relawan yang solid, siap bergerak menggalang dukungan untuk pasangan calon ini.
Dengan resmi dikukuhkannya tim relawan di Kecamatan Kendari Barat, Siska-Sudirman semakin memperkuat jaringan dukungan mereka di berbagai wilayah Kota Kendari, menandakan persiapan matang menuju Pilwali yang kian dekat.
Semangat kolaborasi dan dukungan penuh masyarakat menjadi kunci utama bagi perjalanan pasangan calon ini dalam mewujudkan visi misi untuk Kendari yang lebih baik. (HenQ)