Kendari – Program Kendari terang Tahun 2022 kembali berjalan dan diharapkan dalam waktu dekat semua dapat terpasang seluruhnya.
Besok malam, tepatnya Selasa (18/1/2022), program Kendari terang direncanakan kembali dilaunching di Kelurahan Bende, kecamatan Kadia Kota Kendari.
Sebelumnya, pada saat melaunching Program Kendari Terang dibeberapa kelurahan di kota Kendari di tahun 2021 lalu, Walikota Kendari H.Sulkarnain Kadir mengatakan, program Kendari Terang adalah program kolaborasi. Karena pengusulan dan pembiayaannya dari berbagai sumber.
“Program Kendari Terang ini saya ingin menyebutnya sebagai program kolaborasi. Baik dari pengusulannya, peerencanaanya, sampai pelaksanaannya melibatkan berbagai sumber. Aspirasinya kami serap langsung dari dari berbagai macam elemen warga. Pengusulannya juga telah sampai ke DPRD Kota Kendari, pembiayaan program ini tidak hanya menggunakan APBD Kota Kendari, tetapi pihak lain juga ikut mendanai,” ungkap Walikota.
Sementara itu Ketua DPRD Kota Kendari, H.Subhan berharap kepada masyarakat kota Kendari agar ikut serta menjaga dan merawat fasilitas lampu jalan yang telah terpasang.
“Banyak warga kota Kendari yang meminta agar bisa tersentuh program Kendari Terang, kami berharap program tersebut bisa terus berjalan,” harap Ketua DPRD Kota Kendari.