TIMNAS Indonesia kenakan jersey hitam lawan Vietnam, disebut siap keluarkan mode lawan Curacao. Skuad Garuda – julukan Timnas Indonesia – bakal melakoni laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
Tim asuhan Shin Tae-yong melawat ke Stadion My Dinh, Hanoi, untuk melakoni laga penentu di semifinal Piala AFF 2022 ini. Sebelumnya di kandang sendiri, mereka tertahan tanpa gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat 6 Januari 2023.
Dilansir Okezone.com, Pertandingan leg kedua akan dimainkan pada Senin (9/1/2023) ini mulai pukul 19.30 WIB. Akun resmi PSSI pun mengumumkan bahwa Marc Klok dan kolega akan mengenakan seragam hitam di laga leg kedua kontra Vietnam ini.
Dengan lekas, netizen mengaitkannya dengan seragam hitam yang pernah dikenakan Timnas Indonesia kala menghadapi Curacao. Mereka pun berharap agar kenangan manis kala menggilas negara CONCACAF tersebut bakal terulang di laga ini.
“Kasih mode lawan Curacao,” kata netizen @habibromadoni_. “Jersey hitam mode lawan curacao,” timpal @opekza_.
Indonesia bermain dua kali kontra Curacao pada FIFA Matchday September 2022 lalu. Keduanya dimenangkan oleh Indonesia dengan skor 3-2 di Stadion GBLA dan 2-1 di Stadion Pakansari.
Pada kemenangan di GBLA, Timnas Indonesia mengenakan seragam hitam. Mereka sempat tertinggal melalui gol Rangelo Janga (8’), namun Marc Klok (18’) dan Fachruddin Aryanto (22’) membalikkan kedudukan.
Juninho Bacuna mencetak gol penyeimbang untuk Curacao pada menit ke-25. Namun demikian, Dimas Drajad sukses mencetak gol kemenangan untuk skuad Garuda pada menit ke-56.
Sementara itu, dalam pertandingan kontra Vietnam sendiri, Timnas Indonesia sebenarnya tak harus menang untuk lolos ke final Piala AFF 2022. Sebab, sebuah hasil imbang 1-1, 2-2 dan seterusnya sudah cukup membuat mereka unggul dari segi agresivitas gol tandang.
Meski begitu, pelatih Shin Tae-yong telah mengutarakan tekadnya untuk memenangkan laga ini. Bahkan, dia yakin bisa melakukannya dalam 90 menit.
“Kami tidak menginginkan seri, 1 persen pun tak ada. Jadi kami akan memikirkan final dan menyelesaikan pertandingan dalam 90 menit,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi persnya.
Sumber: Okezone.com /MNC Portal