Dengan Berbusana Adat, Wali Kota Kendari Hadiri Upacara Peringatan HUT Sultra ke-58

0

MNC Trijaya Kendari – Hari Ulang Tahun (HUT) ke-58 Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) diwarnai dengan pakaian adat yang dikenakan sejumlah Kepala Daerah dan sejumlah pejabat di Sultra.

Tak ketinggalan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir yang turut hadir di Perayaan HUT Sultra tersebut menggunakan pakaian khas adat suku tolaki berwarna merah dengan motif kuning emas.

Peringatan HUT ke-58 Provinsi Sultra mengusung tema “Dengan Semangat Garbarata Kita Wujudkan Sultra Aman, Maju, Sejahtera dan Bermartabat” mengandung nilai-nilai motivasi untuk terus menggelorakan semangat Gerakan Akselerasi Pembanguan Daratan dan Kepulauan (Garbarata).

Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) H. Ali Mazi, SH. bertindak sebagai pembina upacara memperingati hari ulang tahun Sulawesi Tenggara ke-58, Rabu (27/4/2022).

Gubernur Sultra H.Ali Mazi.SH

Dalam sambutannya, Gubernur Sultra Ali Mazi mengatakan acara peringatan seperti ini janganlah dijadikan sebagai kegiatan seremonial saja.

“Tetapi peringatan ini seyogyanya menggugah hati nurani dan memacu motivasi, penambah spirit dan energi kita untuk merawat eksistensi, kebanggaan, dan kecintaan pada daerah ini, yang telah diwariskan oleh pendahulu kita,” ujarnya.

Gubernur mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para tokoh pejuang berdirinya Provinsi Sultra, para mantan gubernur, mantan wakil gubernur, serta para tokoh Sultra yang mendedikasikan dirinya untuk daerah ini.

“Kebanggaan tersebut termanifestasi dalam sebuah komitmen melangkah bersama. Meningkatkan peran dan kontribusi positif, sesuai dengan kapasitas masing-masing untuk membangun daerah sekaligus membangun bangsa dan negara,” ungkapnya.

Upacara ini juga di hadiri oleh beberapa anggota DPR RI dan DPD RI asal Sultra,Wakil Gubernur, Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, Forkopimda Sultra, Wali Kota Kendari dan seluruh bupati/wali kota di Sulawesi Tenggara. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here