MNC Trijaya Kendari – Perubahan sangat cepat dirasakan dengan cepatnya perkembangan teknologi nformasi yang membawa banyak perubahan. Tidak hanya perubahan kecil dalam kehidupan manusia, tetapi juga perubahan yang sangat berbeda jauh dari kehidupan sebelumnya.
Teknologi informasi sekarang tidak hanya mencakup kemudahan berkomunikasi, tetapi juga layanan dan fitur-fitur yang sangat menarik. Bahkan dengan perkembangan yang sangat pesat ini, beberapa wacana tentang pembuatan dunia virtual di mana manusia bisa hidup di dalamnya sebagai orang lain, terbuka karena perkembangan teknologi ini.
Teknologi dunia virtual ini disebut dengan metaverse yang cukup ramai dibicarakan di kalangan masyarakat Indonesia.
Penggunaan teknologi Metaverse saat ini makin dikembangkan dengan akan diterapkannya dalam pelayanan publik di lingkup pemerintah Kota Kendari, KENDARIVERSE yang sebelumnya diperkenalkan pada saat Peringatan HUT Kota Kendari ke-191 Tahun, pada tanggal 9 Mei 2022 oleh Wali Kota Kendari H.Sulkarnain Kadir. Tidak hanya itu, saat malam penutupan pameran Pembangunan Kendari Expo 2022 (14 Mei 2022) di perkuat dengan dilaunchinnya KENDARIVERSE.
Wali kota Kendari Sulkarnain Kadir mengatakan metaverse adalah dunia virtual yang diciptakan menggunakan teknologi augmented reality, virtual reality, dan video.
Teknologi metaverse merupakan sebuah teknologi digital modern yang dibuat semirip mungkin dengan dunia nyata.
“Tentu ini akan terus kita kembangkan, akan terus kita sempurnakan sehingga nantinya bisa jadi layanan baru bagi masyarakat kota Kendari yang mungkin nanti tidak harus datang secara fisik untuk bisa mengurus berbagai kebutuhan administrasi yang terkait dengan pemerintahan,” jelasnya.
Sulkarnain mengungkapkan nantinya Kota Kendari akan menerapkan Kendari Verse untuk memudahkan masyarakat kota Kendari melakukan pengurusan administrasi.
“Ya ini mall pelayanan publik yah, untuk nantinya yang hadir di kantor Wali Kota Kendari, nantinya bukan saja kantor Wali Kota dan Bank Sultra tapi seluruh potensi objek-objek wisata Kota Kendari akan kita hadirkan dalam metaverse ini, mohon doa dan dukungannya untuk seluruh masyarakat,” ungkapnya.
Wali Kota Kendari juga menyampaikan bahwa teknologi Metaverse sekarang sudah mulai dilaksanakan Pemkot Kendari.
“Sudah kita mulai sekarang, sehingga orang di Amerika pun tidak bertanya-tanya seperti apa itu jembatan teluk Kendari, kemudian masjid Al-Alam yang ada di tengah teluk, coba nanti kita masukkan teknologinya ke Metaverse, Kebun Raya Kendari berbagai hal lagi nanti yang ada di Kendari kita masukkan kesana sehingga orang, nanti tidak perlu lagi banyak bertanya, coba aja di Metaverse, supaya nanti mereka, karena penasarannya mau mencoba aslinya datang ke kota Kendari, merasakan langsung. Misalnya bagaimana rasanya ke Labengki, bagaimana rasanya ke Wakatobi, dan seterusnya. Ini nanti yang akan kita coba kita eksplor kedepan supaya teknologi Metaverse ini bermanfaat untuk masyarakat kita,” terang Sulkarnain Kadir.
Mengenai kesiapan tim program dari KENDARIVERSE seperti apa, Sulkarnain menjelaskan kalau ditanya seperti ini bukan ia yang akan menjawab tapi anak-anak muda.
“Saya, untuk pertama nanti menugaskan ke Dinas PTSP untuk merekrut anak-anak muda Kendari, karena rencana mal pelayanan publik kita itu buka tujuh hari seminggu, jadi Sabtu Minggu buka. Nah untuk khusus yang Sabtu Minggu yang melayani nanti adalah anak-anak muda Kendari, awal nanti luale anandonia yang kita tugaskan,” jelas Wali Kota.
Kepala DPM PTSP Kota Kendari Maman Firman Syah sangat mengapresiasi apa yang sudah digagas oleh Wali Kota Kendari, menurutnya ini sangat membantu nantinya di Mal Pelayanan Publik (MPP).
“Kami di DPM PTSP sangat mendukung penuh apa yang sudah digagas pimpinan, apalagi memang prinsip layanan di MPP nantinya akan memudahkan pelayanan perizinan kepada masyarakat.” ujarnya, Minggu (15/5/2022).
Senada dengan Kepala DPMPTSP, kepada MNC Trijaya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kendari, Fadlil Suparman mengatakan teknologi Kendari Metaverse ini patut didukung apalagi diera digitalisasi saat ini.
“Kemajuan teknologi informasi adalah suatu hal yang tidak mungkin kita bisa hindari, apalagi kemajuan teknologi itu bisa memudahkan pelayanan kepada masyarakat, ataupun aktivitas-aktivitas lain dari masyarakat dalam hal kegiatannya sehari-hari. Kami Diskominfo Kota Kendari intinya sangat mendukung, bahkan kedepannya kami akan mencoba berkolaborasi dengan teman-teman untuk mengembangkan itu karena pada akhirnya konsep untuk mengembangkan itu akan mendukung tugas dan fungsi kami di Kominfo, dalam hal memudahkan pelayanan maupun aktivitas masyarakat kota Kendari,” sebut Kadis Kominfo Kota Kendari.
“Lebih Baik Berbuat Daripada Ketidak Sempurnaan, Daripada Menunggu Kesempurnaan Baru Berbuat”. Sulkarnain Kadir – Wali Kota Kendari.