Tanggap Dan Gerak Cepat Gubernur Ali Mazi Pimpin Rapat Penanganan Pasca Cuaca Ekstrem di Kepulauan Buton

0

Baubau – Cuaca Ekstrem yang terjadi beberapa hari lalu di sejumlah wilayah kepulauan Buton (Senin, 21/2/2022), membuat sejumlah fasilitas umum dan akses jalan penghubung mengalami kerusakan, diantaranya Kabupaten Buton, Buton Tengah, Buton Selatan dan Kota Baubau. Hal tersebut mendapat perhatian serius dari Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi.

Tak mau tinggal diam, Gubernur Ali Mazi gerak cepat dengan didampingi sejumlah pejabat pemerintah Sultra tiba di Kota Baubau, Jumat (25/2/2022).


Dilansir Jurnal Gubernur Sultra melalui Juru Bicara Gubernur, Ilham Q. Moehiddin menyampaikan bahwa, Gubernur Ali Mazi langsung memimpin rapat penanganan dampak angin kencang dan gelombang tinggi yang melanda sejumlah wilayah itu. Hadir dalam rapat antara lain, (Plt.) Wali Kota Baubau La Ode Ahmad Monianse, S.Pd., Bupati Buton Drs. La Bakry, M.Si., serta sejumlah pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dari tiga kabupaten yang tertimpa bencana angin kencang dan gelombang tinggi.

Dalam rapat tersebut, Gubernur Ali Mazi mengimbau ketiga kepala daerah yang terdampak bencana segera melalukan langkah-langkah perbaikan terhadap kerusakan fasilitas umum, seperti kerusakan talud dan abrasi jalan.

Tidak sampai disitu, Gubernur Ali Mazi mengambil langkah cepat dengan memerintahkan sejumlah kepala OPD terkait, yakni Dinas Bina Marga dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) segera melakukan survei dan koodinasi dengan dinas terkiat di kabupaten/kota terdampak dalam penanganan kerusakan talud dan jalan di Kotamara (Kota Baubau), Batauga di Buton Selatan dan Mawasangka di Buton Tengah).

Gubernur Ali Mazi melakukan pemantau langsung di lokasi terdampak angin kencang dan gelombang tinggi pada sore harinya. Selain kegiatan tersebut, Gubernur Ali Mazi sekaligus mengecek kesiapan infrastruktur dalam rangka perhelatan ajang Porprov Sultra yang bakal dipusatkan di Kabupaten Buton.

Kunjungan kerja diakhiri dengan melakukan silaturahmi di Rumah Jabatan Bupati Buton Malige Daonawajo, dengan didampingi Asisten I (Pemerintahan dan Kesra) Sekretaris Daerah Sultra Muhammad Ilyas Abibu, SE., MDM., dan Karo Adpim.

Sumber: Ilham Q. Moehiddin/Juru Bicara Gubernur Sultra
*Foto: JGS/Frans Patadungan © 2022 dan Ari Ardiansyah © 2022

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here