Siswa Konawe Bersinar di Pentas Seni GSMS

0

Konawe -Sebanyak 230 siswa dari 23 sekolah SD dan SMP di Kabupaten Konawe tampil dalam pementasan Gerakan Seniman Masuk Sekolah (GSMS) di Inolobunggadue Central Park, Sabtu (19/10/2024). Program ini bertujuan melestarikan budaya lokal serta mengembangkan bakat seni siswa.

Pj Bupati Konawe, Stanley, memuji kreativitas para siswa yang, menurutnya, turut membentuk karakter dan cinta terhadap seni.

“Kegiatan ini menjauhkan anak-anak dari hal-hal negatif dan menumbuhkan kecintaan pada seni dan budaya,” katanya.

Dr. Suriyadi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Konawe, menjelaskan bahwa GSMS bertujuan membangun sikap kreatif dan inovatif siswa serta mempererat hubungan sekolah dengan seniman lokal.

Acara ini didukung Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, yang menghadirkan seniman untuk berbagi pengetahuan seni kepada siswa. Berbagai penampilan memukau, seperti tarian tradisional dan musik, menjadi sorotan di pementasan ini.(Red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here