Kendari – Pembangunan Inner Ring Road Jalan Z.A Sugianto – Jalan H. E. A Mokodompit akhirnya rampung. Pemerintah Kota Kendari akan lakukan Soft Launching pemanfaatannya pada Minggu, 24 Desember 2023 Sore, oleh Pj Gubernur Sulawesi Tenggara Andap Budhi Revianto.
Berbagai persiapan telah dilakukan oleh pemerintah kota Kendari melalui Dinas PUPR. Termasuk sebelumnya Pj Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu yang sudah meninjau secara langsung pembangunan fisik jalan tersebut pada tanggal 12 Desember 2023 lalu.
Saat ditemui MNC Trijaya Pj Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu menyampaikan ucapan syukur bahwa di penghujung 2023 ini masyarakat Kota Kendari bisa memanfaatkan ruas jalan yang menghubungkan Jalan Z.A Sugianto – Jalan H. E. A Mokodompit.
“Alhamdulillah, akhirnya jalan tersebut sudah bisa kita soft launching pemanfaatannya hari Minggu besok, ini merupakan upaya pemerintah Kota Kendari untuk mengurai kemacetan jelang perayaan Natal dan Malam Pergantian Tahun,” ungkap Asmawa. Sabtu (23/12/2023).
Lanjut Asmawa, “Pemanfaatan jalan ini, sebagai kado akhir tahun saya untuk masyarakat kota kendari,” tutupnya.
Diketahui, finalisasi Pembangunan Inner Ring Road Jalan Z.A Sugianto – Jalan H. E. A Mokodompit tersebut menelan anggaran 92 miliar lebih yang bersumber dari pinjaman dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Pembangunannya mulai 18 Oktober 2021 lalu.Total panjang jalan tersebut adalah 4,1 kilo meter, yang menghubungkan Jalan Kali Kadia – RSUD Kendari sepanjang 1,5 Km, dan Jalan ZA Sugianto-jalan HEA Mokodompit atau Kampus Baru sepanjang 2,6 Km.
Ada empat jembatan di sepanjang jalan tersebut, dua jembatan panjangnya 90 meter, dan dua jembatan lainnya sepanjang 35 meter. (HenQ-MNC Trijaya).