Wisuda Sarjana Ke 16 dan Diploma Ke 21 STMIK Catur Sakti Kendari Tahun 2022 menempatkan Abd.Wahid Akhyarudin, mahasiswa Prodi Sistem Komputer sebagai wisudawan terbaik.
Wisudawan terbaik Kampus STMIK Catur Sakti Kendari dipilih tiga orang wisudawan dari masing-masing Program Studi, Abd.Wahid Akhyarudin menjadi Wisudawan Terbaik Program Studi Sistem Komputer. Ia menyelesaikan studi selama 3 tahun 10 bulan, Lulus dengan Predikat Pujian IPK 3.51, judul skripsi “Mendeteksi Penggunaan Masker pada Wajah dengan menggunakan Algoritma YOLO”.
Anak Pertama dari Bpk Makmur AS dan Ibu Edarni ini menceritakan, orang tua sebagai alasan dalam memotivasi dirinya untuk segera menyelesaikan studi.
“Motivasi saya yang paling utama adalah orang tua saya, karena beliau berdua berjuang dan selalu mensupport agar saya bisa menyelesaikan kuliah. Kamis (15/12/2022).
Sebagai seorang wisudawan terbaik, Akhyar merasa bangga dan bahagia atas pencapaian yang ia dapatkan. “Sangat bangga sekali, bahagia, dan terharu juga saya tidak pernah berfikir akan mendapat predikat wisudawan terbaik,” ujarnya.
Saya selain kuliah juga ikut dalam organisasi,dan biasanya ada mainset kalau ikut organisasi akan lama menyelesaikan kuliah. “Alhamdulillahnya terpecahkan juga bahwa kuliah sambil organisasi bisa kok menyelesaikan kuliah dengan tepat waktu dan bisa juga menjadi wisudawan terbaik.” Tambahnya
Dia berpesan kepada para mahasiswa agar jangan takut ikut organisasi sambil kuliah, “Hilangkan mainset kalau kuliah sambil organisasi akan terlambat menyelesaikan studi, justru disitu kita akan belajar bagaimana memanagement waktu dengan baik,” terang Eks Ketua BEM STMIK Catur Sakti tersebut.
Akhyar berharap dirinya dapat membahagiakan orang tuanya dan bermanfaat bagi bangsa dan negara Indonesia.
“Harapan saya semoga setelah ini bisa sukses membahagiakan kedua orang tua dan juga bisa bermanfaat untuk bangsa dan negara kedepannya,” pungkasnya.
Profil Mahasiswa Wisudawan Terbaik STMIK Catur Sakti Kendari Program Studi Sistem Komputer
Abd.Wahid.Akhyarudin lahir di Wawonggole, Kabupaten Konawe, pada Tanggal 20 Februari 1997. Ia menamatkan Pendidikan dasar di SDN Lalosabila (2009), dan melanjutkan pendidikan menengah di SMP Negeri 1 Unaaha (2012) dan SMK Negeri 1 Unaaha (2015). Lalu Setelah itu Melanjutkan Pendidikan Non Formal Di Pondok Pesantren Baitul Mutaqqin Cengkareng Jakarta barat (2016). Lalu Melanjutkan Test menjadi Mubaligh di Ponpes Walibarokah Kediri dan Ponpes Al-Ubaidah Kertosono Jawa Timur.
Lalu Pada Tahun 2018 Ia Masuk Di Kampus STMIK Catur Sakti Kendari sebagai mahasiswa Prodi Sistem Komputer.Ia kuliah sambil bekerja di sebuah Usaha Penyewaan Futsal Di Konawe Selatan.
Kemudian Tahun 2019 dia mencoba membangun youtube bernama Abdul Akhyar contentnya tentang seputaran Tutorial teknologi dan Website.
Hingga Di Akhir tahun 2020 Terbuka pendaftaran Calon Ketua BEM STMIK Catur Sakti Kendari. Dia Mendaftar menjadi ketua BEM dan Sukses menjadi Ketua BEM Secara Aklamasi. Sejak itu mulai aktif berorganisasi sambil kuliah.
Berikut Riwayat Organisasi yang perna di jabat :
1.Ketua BEM STMIK Catur Sakti Kendari Periode 2020-2021
2.Korwil BEM DEMA Se Sulawesi Sultra Periode 2021
3.Korda BEM Nusantara Sultra Periode 2021-2022
4.Sekretaris Pusat Forum BEM STMIK Se Indonesia Periode 2021-2022.
Selama dia mengikuti organisasi Akhyar juga aktif menyuarakan aspirasi-aspirasi masyakarat baik secara langsung maupun lewat rilisan media.
Dan Akhyar juga aktif dalam event-event /collaborasi kegiatan baik di daerah maupun di nasional.
Pada Bulan September 2022 yang lalu Akhyar pernah lolos mengikuti Pendidikan Kader Pemimpin Muda Nasional Kemenpora RI Angkatan III 2022 yang mengikuti pelatihan di Jakarta selama 10 hari. **